You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Tedunan
Tedunan

Kec. Wedung, Kab. Demak, Provinsi Jawa Tengah

"Maju, Mandiri, Sehat dan Sejahtera" -- selengkapnya... Pemerintah Desa Tedunan Kecamatan Wedung Kabupaten Demak

Kenal Pesisir: Rangkaian Kegiatan PBPB (Pembelajaran Berbasis Pembangunan Berkelanjutan) di SMPN 2 Wedung

Muhammad Nur Sihabuddin 20 Juli 2023 Dibaca 163 Kali
Kenal Pesisir: Rangkaian Kegiatan PBPB (Pembelajaran Berbasis Pembangunan Berkelanjutan) di SMPN 2 Wedung

Pada hari Selasa, 19 Juli 2023, SMPN 2 Wedung mendapat kunjungan dari dua dosen asal UGM, yaitu Dr.Agr. Cahyo Wulandari, S.P., M.P., Dosen Fakultas Pertanian dan Alia Fajarwati, S.Si., M.IDEA., Dosen Fakultas Geografi. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka kegiatan PBPB (Pembelajaran Berbasis Pembangunan Berkelanjutan), kedua dosen memberikan materi pengenalan dan rangkuman tentang beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Tim KKN-PPM UGM selama 25 hari ke depan. Kegiatan dilakukan di Laboratorium IPA SMP 2 Wedung dan dihadiri sejumlah 69 anak kelas delapan.

Materi yang dipaparkan berjudul “Kenal Pesisir”. Tim KKN-PPM UGM bersama dengan dosen merancang materi mengenai lingkungan pesisir sebab hal itu relevan dengan lokasi SMP yang berada di wilayah pesisir. Materi ini berisi tentang ringkasan dari rangkaian kegiatan PBPB. Materi yang dipaparkan berupa pengenalan tanaman mangrove, pemanfaatan eceng gondok menjadi pupuk, desalinasi air, biopori, mitigasi bencana, serta zero-waste dan pemilahan sampah. Pada awal kegiatan, dilakukan asesmen mengenai materi-materi yang akan disampaikan untuk mengetahui tingkat pemahaman anak tentang lingkungan pesisir. Anak-anak kelas delapan antusias selama kegiatan berlangsung. Mereka aktif menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan. PPT yang ditampilkan juga menarik dan ilustratif sehingga membuat anak-anak tertarik untuk memperhatikan.

Sebelum meninggalkan sekolah, kedua dosen bersama dengan Tim KKN-PPM UGM menyempatkan waktu untuk bertukar obrolan dan berdiskusi dengan Pak Sugeng selaku Kepala Sekolah SMPN 2 Wedung. Beliau berharap, Tim KKN-PPM UGM dapat merancang dan melaksanakan rangkaian kegiatan yang dapat membuat anak-anak tertarik dan antusias sehingga ilmu yang diberikan dapat tersampaikan dengan baik kepada anak-anak. Sebagaimana tema dan kegiatan yang diusung, Tim KKN-PPM UGM juga berharap materi yang disampaikan ini bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari serta menjadi ilmu yang berkelanjutan, sehingga di masa depan, mereka yang akan memberikan pemahaman tentang lingkungan pesisir kepada masyarakat sekitar.

Ditulis oleh: Muhammad Nurhafiz Sidiq dan Fatimah Az Zahra - Tim KKN-PPM UGM 2023

APBD 2025 Pelaksanaan

APBD 2025 Pendapatan

APBD 2025 Pembelanjaan